Banyak
jenis – jenis kelinci yang sudah diternak di indonesia, untuk mempermudah
pengelompakan dari banyaknya jenis itu maka dibuat dua perbedaan yaitu kelinci
pedaging dan kelinci hias. dari namanya sudah nampak bahwa kelinci pedaging ini
adalah kelinci yang di ternak untuk mencukupi kebutuhan daging di indonesia,
kelinci pedaging ini ada lokal, flemish giant, New Zaelend dan bligon. Untuk
jenis hias ada banyak sekali, mulai Engslih anggora, Himalaya dll yang tidak
bisa saya sebutkan untuk memerpendek pembicaraan.
Kembali ke
topik utama yaitu jenis – jenis kelinci Lop yang ada di dunia, karena walaupun
dalam satu kata “Lop” ternyata banyak juga jenisnya. Ada beberapa ciri khusus
yang mudah di lihat untuk membedakan kelinci jenis Lop ini dengan kelinci jenis
lain. Adapapun ciri tersebut yaitu :
- Telinga kelinci Lop ini menggantung kebawah.
- Ukuran badan rata – rata standart (sedang) dan padat.
- Warna bulu dominan berwarna putih dan ke abu - abuan
- Bola mata nya memiliki warna merah ke coklatan
Untuk membedakannya cukuplah mudah, namun pada zaman yang
serba mahal ini tidak sedikit peternak yang menyilangkan kelinci lop ini agar
dapat mengangkat harga dari anakan yang di hasilkan, seperti contoh kelinci
lokalan kadang peternak pemula tidak memiliki cukup uang untuk membeli sepasang
ras murni kelinci lop, akhirnya membeli kelinci lop jantan atau betinanya saja.
Dan dikawinkan dengan kelinci lokal yang harganya jauh lebih murah tentunya.
Alhasil anakan dari kedua pasangan itu menjadi semi lop dan harganya bisa agak
mahal.
Untuk menghindari hal – hal yang tidak diinginkan maka saya
akan menjelaskan jenis – jenis kelinci lop beserta gambarnya. Adapapun beberapa
jenisnya sebagai berikut ini :
1. Kelinci English Lop
Kelinci English Lop ini bisa di katakan sebagai nenek moyang
dari semua jenis kelinci lop yang ada didunia. karena dalam naskah kuno
hierogpliph karena banyak di temukan gambar dari kelinci lop, kelinci ini
berasal dari daratan afrika yang tepat nya pada alzazair. Dan nama English Lop memakai
nama bahasa inggris karena orang pertama yang mengembangkan dan menyebarkan
kannya adalah dari inggris. ciri fisik yang mudah dikenali pada kelinci Fuzy
Lop ini berasal dari telinga nya yang berbentuk unik karena panjang telinga nya
saja tercatat yang paling panjang 31,125 inci. dan pada berat kelinci ini
mencapai 4-4,5 Kg.
2. Kelinci French Lop
Kelinci
ini pertama kali di kenal kan di peranci pada tahun 1850 dan konon kelinci
French lop ini berasal dari persilangan English Lop dan Giant Normade. Ciri Khas
kelinci ini terletak dari badan nya yang kuat dan kepalanya di lihat dari atas
berbentuk kotak dan juga menunduk, pada telingga kelinci ini cukup tebal dan
agak lumayan panjang. Umur kelinci Frecnh Lop ini bisa hidup antar 5-7 tahun
dan berat bisa mencapai 4,5 -6 Kg.
3. Kelinci Holland Lop
Kelinci
ini berasal dari belanda pada tahun 1951 dan seorang peternak kelinci bernama
adrian de cock menjelaskan bahwasanya kelinci ini hasil dari persilangan
English Lop dan Fresh Lop Dan Juga Nederland Dwart. Pada tahun 1964 Kelinci ini
mendapatkan pengakuan dari badan stadarisasi belanda dan kemudian ras ini di
sempurnakan lagi dan di kembangbiakan pada tahun 1970. Dalam tahab yang
dianggap sempurna ras ini hanya diubah besar tubuhnya saja. ciri pada kelinci
Holand Lop mempunyai kepala yang agak bulat bermuka datar atau pesek, dada yang
penuh di lihat dari depan, pada telinga agak pendek dan juga mengantung, untuk
ukuran badan nya pun terbilang kecil karena berat standart nya saja ialah 1,5
Kg tidak seperti kelinci English Lop dan Juga Holland Lop. Untuk kualitas
kelinci Holland Lop ini juga sama seperti Fuzzy lop lainnya yaitu kualitas Pet,
Brood dan kualitas yang sempurna yaitu kualitas Show.
4. Kelinci Mini Lop
Kelinci
ini di kenal juga dengan sebutan kelinci jeraman lop karena dianggap berasal
dari jerman. Namun pada saat ini masih di perdebatkan apakah benar kelinci ini
berasal dari jerman atau kah di persilangkan jenis yang lain dan di kembangkan
di jerman, namun kelinci ini kata nya berasal dari persilangan Fresh Lop, dan
juga Holland Lop, Chincilla lalu di kembangkan pada tahun 1972. Ciri fisik pada
kelinci ini ialah memiliki muka yang lebar dan bulat apabila di lihat dari
depan , telingga agak lebar badan kompak atau seimbang, umur hidup nya kelinci
mini lop bisa mencapai 12 tahun dan berat rata-rata nya adalah 2,7 Kg.
5. Kelinci American Fuzy Lop
Konon kata nya kelinci ini berasal dari persilangan Holland
Lop dan French Lop Anggora dan di kembangkan oleh amerika dan juga mendapatkan
pengakuan dari international bahwasanya kelinci ini adalah ras yang baru pada
tahun 1988. ciri fisik pada kelinci fuzzy lop yaitu bermuka datar atau pesek
jika di lihat dari depan. bulu pada kelinci ini agak terlihat lebat telinga
lumayan pendek dan panjang mengandung pada sisi kiri dan kanan pada umum nya
berat pda kelinci ini hanya mencapai 1,5 Kg saja.
Itulah beberapa jenis Kelinci Lop yang ada di dunia ini.
Dari informasi diatas saya harap para pecinta kelinci baru bisa belajar
menentukan kelinci lop ras asli agar tidak mudah ditipu oleh peternak –
peternak nakal yang tidak bertanggung jawab. Salam sukses di dunia
perkelincian, silahkan share artikel ini jika berguna dan copas ke blog anda
namun jangan lupa cantumkan sumber. Atas kerjasamanya saya ucapkan terimakasih.
0 Response to "Jenis - jenis kelinci Lop yang ada di dunia"
Posting Komentar