Makanan ikan arwana yang bagus untuk sisik dan pertumbuhannya


Untuk mendapat keindahan maximal dari ikan arwana adalah dengan merawatnya dengan baik dan memberinya makanan yang bergizi bagus untuk memperkilap sisik dan mempercepat pertumbuhannya. 

Ada beberapa jenis dan macam makanan yang dapat diberikan pada ikan arwana yaitu sebagai berikut :

1. Kelabang
kelabang memiliki warna merah cerah dan mengkilat. Itu yang menjadi alasan orang – orang memberi kelabang sebagai makanan ikan arwana dengan maksud agar sisiknya makin cerah. Disarankan jangan terlalu sering, maksimal 1-2 ekor dalam seminggu. Selain cukup mahal, pemberian terlalu sering juga dapat mengurangi nafsu makan ikan terhadap jenis pakan lain. Untuk mencegah hal yang tidak diinginkan seperti contoh ikan arwana keracunan racun kelabang maka copot dulu taring kelabang sebelum memasukkan ke dalam aquarium.

2. Jangkrik
Sama halnya dengan kelabang, kandungan beta karotin di dalam serangga jangkrik juga dipercaya dapat membantu mencerahkan warna arwana, khususnya jenis super red, golden red yang terkenal dengan warnanya. Jangkrik juga memiliki protein yang tinggi yang berguna untuk pertumbuhan ikan arwana anda.

3. Ikan Kecil
Ikan yang lebih kecil juga bisa menjadi camilan arwana. Dengan memburu para ikan ini arwana akan lebih sehat. Sayangnya jika aquarium kecil arwana yang bergerak terlalu cepat bisa menabrak kaca pinggir sehingga sungutnya patah. Namun sebelum anda memberikan ikan kecil pada arwana anda lihat dulu kondisi ikan kecil tersebut, pastikan tidak memiliki penyakit jamur agar tidak menular pada ikan arwana anda.

4. Cacing Darah Beku (Frozen Blood Worm)
Cacing yang berukuran kecil ini sangat cocok untuk ikan arwana yang masih kecil (anakan yang kurang dari 8cm). Nutrisi di dalamnya dapat membantu mempercepat pertumbuhan. Namun cacing darah beku ini tidak cocok untuk ikan arwana dewasa, karena cacing darah beku hanya bagus untuk pertumbuhan tidak untuk keindahan sisik ikan arwana. maka dari itu saat arwana sudah mencapai ukuran 15cm ganti dengan anak jangkrik atau beloh juga dengan belalang.

5. Kecoa
walaupun seranggayang satu ini sering membuat jijik manusia, namun nyatanya kecoa sangat baik bagi ikan arwana. Kandungan protein yang tinggi dipercaya dapat meningkatkan nafsu makan sekaligus stamina yang selalu terjaga.

6. Anak Katak
Salah satu makanan favorit arwana di alam bebas adalah katak yang masih kecil, terutama saat benar-benar lapar. Namun sebelum diberikan pada arwana sebaiknya katak dikarantina seminggu agar bakteri di katak hilang dulu.

7. Belatung
belatung memiliki nutrisi yang bagus untuk arwana. Campurkan belatung kering dengan pellet, wortel dan vitamin. Racikan pakan ini sangat cocok untuk meningkatkan pertumbuhan.

8. Udang.
Walau udang juga baik untuk ikan arwana namun jangan terlalu sering memberi pakan udang, hal itu dikarenakan saat udang dimasukkan kedalam aquarium udang akan langsung ke dasar aquarium, hal ini bisa jadi membuat mata ikan arawan menjadi juring karena sering melirik kebawah melihat udang, keindahan ikan arwana juga tidak dinilai dari keindahan sisiknya saja namun juga matanya, untuk itu jangan terlalu sering member udang dan jangan lupa untuk mencopot kedua sungut terlebih dahulu agar tidak melukai mulut ikan arwana.

9. Pelet (makanan buatan)
Makanan ikan arwana yang paling praktis dan mudah sekali didapatkan. Banyak sekali merk yang menjanjikan kandungan nutrisi tinggi yang baik untuk arwana. Tidak ada salahnya mencoba produk ini, jangan ragu untuk meminta saran produk terbaik pada para penjual ikan arwana.

Dari semua jenis pakan arwana tersebut, ikan lebih suka yang masih hidup, mungkin ada insting predator di dalam seekor arwana. Sekali dimasukkan pasti arwana langsung menyerbu pakan hidup yang diberikan. Lain halnya dengan makanan seperti pelet, pakan pasti mengambang lama di permukaan air sebelum dimakan. Pemberian pakan lebih baik pada subuh dan sore hari. Jangan terlalu sering memberi makan ikan arwana agar air tidak cepat keruh. Untuk pemberian anakan ikan arwana dan arwana dewasa tentunya tidak sama porsi dan ukuran pakannya. Untuk itu saya akan member anda pengarahan seperti dibawah ini :

Anakan Arwana

Fokus ke kebutuhan lemak dan protein. Pakan anakan arwana yang tepat adalah cacing beku dan ulat hongkong. Untuk pemberian jangkrik buang dulu kaki – kakinya, jika ikan arwana anda masih belum bisa makan seekor jangkrik maka cukup member perut jangkrik saja.

Arwana Dewasa

Saat arwana sudah dewasa maka fokuslah ke kebutuhan serat yang dapat membentuk kecerahan warna arwana yang akhirnya meningkatkan nilai jual dan keindahannya. Makanan yang disarankan adalah jangkrik, anak katak, belalang, kelabang. Misalnya di pagi sekitar jam 7 berikan jangkrik sebanyak 2-3 ekor. Jangan lupa kedua kaki belakangnya dicopot. Makan kedua sekitar jam 11-12, berikan 1 anak katak, terakhir di sore hari jam 5 berikan 1 anak katak lagi. Untuk arwana yang lebih dari 30 cm, kita bisa menambahkan porsi makannya. Misal pagi hari jam 7 berikan 2 ekor anak katak. Siang hari jam 11 berikan kelabang seekor. Sekitar jam 2 berikan lagi anak katak seekor dan terakhir sore jam 4 berikan 3 ekor jangkrik. Pemberian pakan dengan cara mengganti porsi makan ditujukan agar arwana tidak bosan dengan menu makanan itu – itu saja.

Pengarahan pemberian pakan diatas tidak selalu bisa diterapkan pada tiap arwana, maka dari itu anda juga harus mengamati kebiasaan dan kesukaan arwana anda.

Itulah artikel yang bisa saya suguhkan untuk anda mengenai Makanan ikan arwana yang bagus untuk sisik dan pertumbuhannya, semoga artikel ini dapat membantu anda dalam memelihara ikan arwana. jika ada pertanyaan silahkan taruh pada kolom komentar yang telah yantopedia sediakan dibawah ini. Atas kunjungannya saya ucapkan terimakasih.

1 Response to "Makanan ikan arwana yang bagus untuk sisik dan pertumbuhannya"

  1. BOLAVITA Agen Taruhan Online Indonesia Yang menyediakan Berbagai jenis taruhan online lengkap seperti Sabung Ayam Live, Casino, Sportsbook seperti Taruhan Bola, Basket, Futsal, Boxing, Balapan GP, Bola Tangkas, Togel Online, Tembak Ikan, Slot, Ding-Dong, Bingo, Poker Online, Dan Masih banyak lainnya yang sangat lengkap !

    Tersedia Platform Populer di Asia - Eropa !
    SBOBET | CBET | NOVA88 | KLIK4D | JOKER123 | VIVOSLOT | SV388 | S128 | GD88 | TANGKASNET | TANGAS88 | PokerV

    Bonus Yang Dapat Anda Klaim Langsung Di Situs Bolavita :
    * Bonus Deposit Pertama Sebesar 10%
    * Bonus Deposit Setiap Hari Sebesar 5%
    * Bonus Cashback Setiap Minggu 5% s/d 10%
    * Bonus Rollingan Casino Setiap Minggu 0.5% + 0.7%
    * Bonus Referral/Referensi 7% + 2% Seumur Hidup

    Layanan 24 Jam Online Setiap Hari !

    Link Pendaftaran : http://159.89.197.59/register/
    Link Layanan Live Chat (24 Jam Online) : https://bit.ly/2VD8fER
    Link Layanan Whatsapp (24 Jam Online) : https://bit.ly/31SZvwy

    Atau Bisa Hubungi Kontak Kami dibawah ini :
    Wechat : Bolavita
    Telegram : @bolavitacc
    WA : +62812-2222-995
    Line : cs_bolavita

    » Situs judi online Linkaja
    » Taruhan bola piala eropa 2020
    » Taruhan Bola Liga Champions
    » taruhan bola liga eropa
    » taruhan bola over under

    BalasHapus